bagaimana dengan prospek kerja yang ditawarkan dari fakultas psikologi ini?

 jurusan PSIKOLOGI  
 
http://urwatulwutsqa9.wordpress.com/2009/08/25/jurusan-psikologi/


  oleh Alvia Rahmah (jurusan Psikologi Univ Indonesia)

Psikologi, siapa yang tidak pernah mendengar istilah ini. Psikologi merupakan salah satu bidang study yang mempelajari tingkah laku manusia. Psikologi adalah bidang study atau jurusan sangat menarik karena ilmu yang kita dapatkan tidak hanya berguna untuk oranglain tapi juga dapat kita praktik dan gunakan dalam kehidupan sehari-hari. Ini menjadi sangat menarik mempelajari sesuatu yang sangat dekat dengan kita yaitunya tingkahlaku manusia.

Kita bisa menemukan psikologi sebagai salah satu pilihan jurusan di beberapa universitas di Indonesia. Kali ini saya akan berbicara tentang jurusan Psikologi yang ada di Univeritas Indonesia. Psikologi merupakan fakultas dan jurusan yang berdiri berbeda dengan fakultas lain yang memiliki beberapa jurusan.

Apa yang kita pelajari di Psikologi? Tentu saja semua yang berkaitan dengan tingkah laku manusia. Dalam jurusan Psikologi pada awalnya kita akan mempelajari ilmu dasar psikologi seperti mata kuliah Psikologi Umum, Psikologi Faal, Metodologi Penulisan dan Statistik dan mata kuliah lain yang tak kalah menarik. Psikologi Umum yang mempelajari sejarah dan pengetahuan dasar yang akan berguna dan kita pakai selanjutnya dalam psikolog. Psikologi Faal yang mempelajari bagian otak manusia serta organ tubuh lainnya, ini seperti pelajaran Biologi di SMA namun lebih spesifik yaitu yang berkaitan dengan manusia. Metode Penulisan dan Statistik ini merupakan mata kuliah yang tak kalah penting karena mahasiswa psikologi dituntut melakukan penelitian yang harus dilakukan berdasarkan aturan penulisan psikologi dan mengajarkan kita untuk tidak menjadi plagiator. Tiga mata kuliah diatas merupakan contoh mata kuliah yang cukup serius dan masih banyak mata kuliah yang mengasikkan lainnya. Mahasiswa diberi kesempatan untuk memilih sendiri mata kuliah yang akan mereka pelajari tentunya berdasarkan peminatan apa yang akan mereka pilih pada semester 5 nantinya.

Psikologi mempunyai enam peminatan yaitu psikologi sosial, psikologi pendidikan, psikologi industri dan organisasi, psikologi klinis, psikologi perkembangan dan psikologi eksperimen. Psikologi sosial, disini mempelajari individu dalam sebuah masyarakat. Psikologi pendidikan ini berkaitan dengan dunia pendidikan. Psikologi industri dan organisasi berkaitan dengan industri dan perusahaan. Psikologi klinis merupakan psikologi yang berkaitan dengan perilaku individu itu sendiri. Psikologi perkembangan mempelajari tentang perkembangan manusia dari kecil sampai dewasa. Psikologi eksperimen melakukan berbagai eksperimen tentang perilaku manusia.

Bagaimana prospek kerjanya? Prospek kerja Psikologi cukup luas diantaranya bekerja di HRD sebuah perusahaan, guru BK, psikolog, trainer, peneliti dan banyak lapangan kerja lainnya. Untuk menjadi seorang psikolog, semua mahasiswa Psikologi di Universitas Indonesia harus melanjutkan pendidikan S2 karena lulusan S1 psikologi Universitas Indonesia belum memiliki hak untuk mengadakan praktek psikologi.

Bagaimana? Tertarik dengan Psikologi? Semoga informasi diatas dapat menjadi pertimbangan bagi semua, untuk keterangan lebih lanjut teman-teman bisa hubungi saya dan teman-teman yang kuliah di jurusan Psikologi. SEMANGAT!!!

  

Psikologi
Prospek Kerja



http://www.unpad.ac.id/fakultas/psikologi/prospek-kerja 

Beberapa bidang pekerjaan yang menjadi prospek kerja setelah lulus Program Sarjana (S1) Fakultas Psikologi Unpad, antara lain :

Bidang Pendidikan
Tim Psikologi Pendidikan atau pengajar di :
Pendidkan Usia Dini
Pendidikan Pra-Sekolah
Pendidikan Taman Kanak-Kanak
Pendidikan Menengah
Pendidikan Luar Biasa dan Pendidikan Berkebutuhan Khusus
Bekerja pada Dinas Pendidikan Kota atau Provinsi
Dll

Bidang Industri dan Organisasi
Bagian Pengembangan Sumber Daya Manusia / Human Resource Development
Bagian Rekruitmen / Human Resource Plan and Recruitment
Bagian Pendidikan dan Pelatihan (Diklat)
dll

Pada instansi-instansi seperti :
perusahaan swasta, dinas pemerintahan, BUMN, instansi pendidikan, perbankan, rumah sakit, dll.

Bidang Peneliti
Menjadi peneliti dalam bidang psikologi, yang dapat bekerja pada instansi :
Lembaga penelitian NGO Nasional
Lembaga penelitian NGO Internasional
Lembaga penelitian pemerintah / LIPI
Instansi pendidikan
Rumah sakit
dll

Bidang Training dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Trainer
Konsultan
Fasilitator

Bidang Periklanan, Pertelevisian, dan Humas
Hubungan Masyarakat (Humas) / Sistem Informasi
Periklanan / advertising
Pertelevisian
Marketing Research
Brand Research

Bidang Militer
Dinas Psikologi TNI – AD
Dinas Psikologi TNI – AU
Dinas Psikologi TNI – AL
Kepolisian


Free Template Blogger collection template Hot Deals SEO

0 komentar:



Posting Komentar